Monday

Tips Menghemat Bahan Bakar Minyak (BBM)


AFB - Selain harganya yang semakin mahal, bahan bakar minyak juga menghasilkan polusi udara. karena itu kita amat diharapkan untuk dapat mengurangi penggunaan bahan bakar minyak. Nah, berikut ini ada beberapa tips mudah yang dapat menghemat penggunaan bahan bakar minyak pada kendaraan kita.

1. Jaga agar mesin berputar lambat (RPM nya rendah) : Semakin cepat putaran mesin, semakin cepat pula BBM dibakar. Hindari penggunaan gigi 2 dan gigi 4 pada jalan yang sepi. Gunakan gigi 1 saat baru menjalankan mobil atau motor, jika jalan cukup sepi, langsung pindah ke gigi tiga.

2. Jaga agar kendaraan kita tetap ringan: makin besar bobot kendaraan kita, makin besar pula daya yang dibutuhkan. Makin besar daya yang dikeluarkan, makin cepat pula BBM dibakar. Jangan jorok, keluarkan barang-barang yang tidak perlu dari mobil anda.

3. Jaga kebersihan bodi dan mesin kendaraan: Kotoran yang menempel pada kendaraan akan memperbesar gesekan dengan udara. begitu pula dengan kotoran pada mesin. semakin besar gesekan, daya yang dibutuhkan juga semakin besar, dan BBM akan semakin boros.

4. Jangan sampai tekanan ban kurang: Ban yang tekanannya kurang, akan memperbesar gesekan dengan permukaan jalan akibatnya, BBM yang dibakar juga akan semakin boros.

5. Tambah oktan BBM: kini banyak zat penambah oktan yang dijual di SPBU-SPBU. zat ini akan menambah oktan pada bensin sehingga, daya yang dihasilkan bensin pada volume yang sama akan menjadi lebih besar.

Semoga bermanfaat...

No comments:

Post a Comment

Sorry .....
Comments received will be moderated in advance. Suggestions, Criticism and rejection can you comments it during use wise words and not SARA contains elements or word- profanity, comments will displayed.
Thanks...